Gratis Pembuatan Website Untuk Sekolah

Website menjadi salah satu pilihan ketika masyarakat mulai terbiasa dengan memanfaatkan teknologi berbasis internet. Untuk itu, sudah selayaknya lembaga pendidikan memiliki website sebagai sarana komunikasi antara guru, siswa dan wali murid. Di samping itu, Website sekolah juga bisa menjadi pusat informasi bagi pengunjung yang ingin mengetahui program - program bagus apa yang ada di sekolah tersebut.

Teknologi Informasi berbasis komputer adalah salah satu media yang cukup efektif dalam mengelola sistem informasi akademik sekolah. Penggunaan internet dewasa ini juga mulai meningkat di kalangan pendidikan, penggunaan ini tidak hanya sekedar mencari informasi di Internet saja, tetapi juga sudah menerapkan teknologi internet ini sebagai media publikasi sekolah dalam meningkatkan mutu dan kualitas sekolah.

Manfaat Web Sekolah Bagi Masyarakat
  1. 1. Masyarakat Bisa mengakses data tentang sekolah tanpa harus datang ke sekolah
  2. 2. Melihat perkembangan dan kemajuan sekolah
  3. 3. Mengamati kegiatan-kegiatan sekolah
  4. 4. Bisa dijadikan referensi dan rujukan untuk memilih sekolah yang benar-benar berkualitas

Kami dari Lukis Dinding Sekolah Siap membuatkan Website untuk Sekolah Khususnya Sekolah TK (Taman Kanak - kanak) dan Sekolah Dasar.